Thursday, August 25, 2016

Manfaat kita Hidup Sederhana

Sederhana, Mungkin kata ini tidak asing ditelinga kita, sederhana sering sekali diungkit dengan kemiskinan, ketidakpunyaan, dan kehidupan yang kumuh. Kategori tadi merupakan kategori kehidupan Seadanya, Adanya Rumah di pinggiran Rel ya disyukuri aja, Adanya makan pake lauk ikan asin dan krupuk ya nikmatin aja, itu merupakan Kehidupan Seadanya, Lalu jika itu bukan termasuk kategori kehidupan Sederhana, bagaimana yang dimaksud dengan kategori kehidupan sederhana. Ketika seorang pengusaha kaya raya yang memiliki asset milyaran lebih memilih untuk tinggal dengan lingkungan yang sederhana seperti pedesaan, Inilah yang dimaksud dengan kesederhanaan,


Sebagai Contoh lainnya, Kita ambil dari Orang terkaya di dunia saat ini, Bill Gates, Ketika Bill Gate dan anaknya Jennifer selesai makan malam di sebuah restoran mewah, Jennifer memberikan Uang tip kepada pelayan restoran sejumlah 100$, lalu pelayan lainnya mendatangi Bill Gates, dan Bill Gates memberikan Uang Tip  Sejumlah 5$, Para pelayan restoran pun terheran-heran, Kenapa seorang Bill Gates, pemilik perusahaan terbesar Microsoft, memberikan tips hanya 5$ sedangkan anaknya memberikan tips 100$ kepada pelayan restauran, Dengan Santai Bill Gates menjawab "Dia adalah anak dari seorang Millyuner pemilik perusahaan Microsoft, sedangkan Saya hanyalah anak dari seorang pengacara." Lalu Gates pun pergi dengan santai meninggalkan Restauran itu..

Dari kutipan Cerita itu dapat kita lihat bahkan seorang Bill Gates pun lebih memilih untuk Hidup Lebih sederhana,  Lalu Apasih sebenarnya Manfaat yang kita dapatkan ketika kita hidup Sederhana, 
Mari kita lihat.


1. Lebih Percaya Diri.

Ketika Seseorang yang memiliki jabatan, kekuasaan, serta harta yang melimpah, memiliki keputusan untuk hidup sederhana, tentu dia akan merasa canggung, Tapi kecanggungannya itu hanya akan berlangsung sementara saja, karena pada dasarnya orang yang memutuskan untuk hidup sederhana, akan Lebih Percaya diri saat berjalan ke masyarakat luas, karena dia tidak akan berpikir untuk menjaga martabatnya pada saat bersosial dengan masyarakat lain.

2. MenanamkanSifat Kerja Keras Kepada orang terdekatnya.

Orang yang memutuskan untuk hidup sederhana akan menanamkan sifat kerja keras kepada orang disekitarnya, .Walaupun dengan kekayaan yang dimiliki seseorang yang memutuskan untuk hidup sederhanan pasti akan menanamkan sifat kerja keras kepada orang sekitarnya, Sebagai Contoh, Kita ambil kembali di keluarga Bill Gates. Jennifer anak pertama Bill Gates sangat suka berkuda, Suatu Hari ada kompetisi berkuda di daerah pedalaman yang jauh dari rumah Bill Gates. Saat itu Bill Gates sudah sangat kaya, Demi Kelancaran putrinya mengikuti Kompetisi Berkuda, Bill Gates Menyewa sebuah mansion seharga 1 juta USD. Agar putrinya bisa berlatih dengan serius dan tidak perlu jauh dari lokasi tempat kompetisinya hanya untuk memenangkan hadiah 1500 - 2000 USD.

3. Kesederhanaan membuat kita terhindar dari kata sombong,

Orang yang memilih untuk hidup sederhana akan jauh dari kesombongan, Bagaimana mereka mau sombong, Jika mereka sudah memutuskan hidup sederhana, Segala jenis kemewahan yang ada pada lingkungan hidup mereka akan dibatasi, Contohnya seperti Mark Zuckerberg, CEO Facebook, dia lebih suka menggunakan mobil vannya daripada membeli mobil mewah.

4. Tidak ada Strata Sosial.

Si Kaya dan si Miskin, kedua hal ini akan menjadi tabu apabila seseorang itu sudah memutuskan untuk hidup sederhana, biasanya orang yang sudah terlanjur kaya, Dan memilih untuk hidup sederhana akan tertawa apabila melihat seseoranng menyombongkan kekayaannya dan membandingkannya dengan yang dimiliki orang lain. Sehingga orang yang hidup lebih sederhana lebih mudah untuk di dekati ketimbang orang yang hidup penuh dengan harta.

5. Memilih barang yang seperlunya. 

Mungkin kata ini kita tidak asing, Ketika orang yang berada jauh dari kata sederhana memilih sebuah barang, dia akan lebih ceroboh dalam membeli barang, Contohnya, ketika kukunya kotor, dia akan membeli alat pencungkil mini seharga, Rp. 100.000,-. Karena kukunya menjadi rusak dan tidak rata dia pergi ke salon utnuk menicure dan pedicure sampai menghabiskan Rp. 400.000,-. Dapat kita lihat untuk membersihkan kukunya saja dia membutuhkan Rp., 500,000,-. Sedangkan untuk Orang yang memilih hidup sederhana dia akan memikirkan barang apa saja yang dibutuhkan untuk merawat kukunya, Untuk itu dia akan membeli Gunting kuku seharga Rp.15.000,- Sudah ada alat penggunting, pencungkil, dan ada alat menicure & pedicure lagi. Orang yang hidup dalam kesederhanaan akan lebih teliti dalam memilih barang yang akan digunakannya.

6. Menabung merupakan Hal yang mudah. 

Biasanya Orang yang sudah mencapai sebuah kesuksesan dan dikatakan "Kaya", akan sulit untuk menabung, dia akan melakukan praktik "balas dendam".  Dimana ketika dia masih berada dikalangan orang biasa, dia hanya dapat gigit jari melihat barang-barang mewah, tapi ketika dia sudah menjadi orang kaya, dia akan membeli semua yang menurutnya bagus. Belum lagi kalau ada diskon. Orang yang memilih untuk hidup sederhana akan lebih mudah untuk menabung, karena dia sudah terbiasa untuk hidup sederhana. 
.

7. Rasa Peduli dan Empati kepada sesama yang sangat kuat. 

Orang yang telah memilih hidup sederhana akan lebih peduli terhadap orang disekitarnya, Dia akan merasakan apa yang orang rasakan, bagaimana jika dia berada di posisi orang itu. Perasaan Peduli ini akan membuat orang yang hidup dengan sederhana tidak akan sungkan untuk memberikan bantuan kepada yang membutuhkan, karena dia merasa bahwa dia sudah memiliki hidup yang berkecukupan.

8.Sedekah Bukanlah hal yang sulit.

Sedekah merupakan bagian terpenting dalam hidup kita, Sedekah dimana kita menyisihkan sebagian dari hak milik kita untuk orang yang membutuhkan dan yang tidak mampu. Orang yang hidup sederhana lebih pintar dalam mengatur keuangan mereka, baik dalam membeli barang yang benar-benar dibutuhkan keluarganya, Maupun menyisihkan pendapatannya untuk orang lain. 

Kesederhanaan itu sangat penting bagi kehidupan, Orang yang hidup lebih sederhana, akan lebih bahagia daripada orang yang hidup dengan penuh kekayaan, Sifat kekeluargaan dan kehangatan akan lebih terasa ketika hidup sederhana. 

Artikel Terkait

Gunakan selalu bahasa yang sopan dan tidak spam dalam berkomentar, karena komentar yang baik menunjukkan kualitas dari orang tersebut.
EmoticonEmoticon